BinkamBinmasSamapta

Kanit Binmas Polsek Pengadegan Purbalingga, Beri Pembinaan Pekerja Wanita

Tribratanewspoldajateng.com – Kanit Binmas Polsek Pengadegan Aiptu Insan Purbadi melakukan sambang desa dan berkunjung ke home industri bulu mata di Desa Pengadegan, Jumat (3/2/2017) siang.
Home industri bulu mata tersebut merupakan milik Kepala Desa Pengadegan, Supirno. Sedangkan para pekerjanya adalah warga sekitar yang semuanya wanita.
Dalam kesempatan tersebut, pekerja wanita menjadi sasaran Bhabinkamtibmas untuk memberikan pembinaan. Mereka diberikan pembinaan agar waspada terhadap kejahatan. Jangan memakai perhiasan yang berlebihan saat keluar rumah.
“Bagi wanita biasanya suka menggunakan perhiasan, namun apabila berlebihan dapat menjadi sasaran kejahatan seperti perampasan perhiasan dan kejahatan lainnya,” jelas Aiptu Insan.
Karena seluruh pekerja adalah wanita, disampaikan juga agar selalu memberikan pengawasan kepada anak dalam bermain atau bergaul. Jangan sampai anak berperilaku negatif akibat salah pergaulan.
Sementara itu, pemilik home industri Supirno menyampaikan rasa senangnya atas kunjungan dan himbauan kepada para pekerja pembuatan bulu mata. Dengan himbauan yang telah disampaikan harapannya mereka menjadi waspada dan sadar kamtibmas.
“Kami mengucapkan terimakasih pada pak polisi yang mau datang dan memberi penyuluhan pada pekerja supaya mereka waspada dan dapat terhindar dari kejahatan,” tutur Supirno.

Berita Terkait