Binmas

Polsek Pekalongan Barat Gelar Jumat Curhat, Dengar Curhatan Warga

Polres Pekalongan Kota – Tribratanews.jateng.polri.go.id |Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif, Polsek Pekalongan Barat beserta jajaranya menggelar kegiatan Jum’at Curhat untuk mendengarkan aspirasi langsung dari masyarakat.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh seluruh Bhabinkamtibmas jajarannya ini, dilaksanakan di masing – masing kelurahan/Desa Binaanya masing masing. Jum’at (13/01/2023).

Kapolres Pekalongan Kota, Polda Jateng AKBP Wahyu Rohadi, S.I.K., melalui Kapolsek Pekalongan Barat Kompol Willer Napitupulu, S.E.,M.H., menjelaskan. Kegiatan Jum’at Curhat yang diinisiasi oleh Kapolres Pekalongan Kota, dilaksanakan untuk meningkatkan pelayanan kepada warga masyarakat.

Menurut Kapolsek, kegiatan serupa akan rutin digelar diwilayahnya, melihat antusias dan respon masyarakat untuk menyampaikan sesuatu hal berkaitan dengan kemanan dan ketertiban masyarakat sangat baik.

Dengan kegiatan Jum’at Curhat ini, diharapkan terjalin kedekatan Polri dan masyarakat, sehingga situasi kamtibmas di Kota Pekalongan Khususnya di Kecamatan Pekalongan Barat tetap aman dan kondusif.

Berita Terkait