Binkam

Ciptakan Keamanan, Polsek Magelang Tengah Gelar BLP

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Kota Magelang – Kepolisian Sektor Magelang Tengah Polres Magelang Kota Polda Jawa Tengah melaksanakan Blue Ligt patrol (BLP) di tempat-tempat keramaian, tempat ibadah dan obyek vital di wilayah Kecamatan Magelang Tengah Kota Magelang, (Senin 15/7/2019).

Personel Kepolisian Sektor Magelang Tengah Polres Magelang Kota melaksanakan Blue Ligt patrol (BLP) di tempat-tempat keramaian, tempat ibadah dan obyek vital untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan maupun gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kecamatan Magelang Tengah Kota Magelang.

Kegiatan BLP merupakan upaya Kepolisian untuk meningkatkan kualitas dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat. dengan kehadiran Polri dapat dirasakan ditengah-tengah masyarakat maka dapat tercipta situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di Kota Magelang.

Blue Ligt patrol (BLP) yang dilaksanakan Polsek Magelang Tengah dengan menyalakan lampu rotator berwarna biru itu dilakukan di sejumlah ruas jalan dan berhenti untuk menyambangi tempat keramaian yang banyak dikunjungi masyarakat, tempat ibadah serta obyek vital seperti perkantoran pemerintah maupun swasta dan tempat ATM di wilayah Magelang Tengah.

Dipimpin Kepala SPK Polsek Magelang Tengah Aiptu Haryata pada saat menyambangi tempat tersebut juga memberikan himbauan dan pesan kamtibmas kepada masyarakat untuk bersma-sama menjaga kamtibmas yang selama ini sudah aman dan kondusif.

Seperti Seluruh Polsek di jajaran Polres Magelang Kota bahwa selain tempat-tempat yang disebutkan tadi sasaran patrol juga pemukiman warga dengan menyambangi Pos Kamling sebagai pengamanan swarkarsa masyarakat untuk melindungi lingkungan mereka masing-masing.

“Blue Light patrol (BLP) yang setiap hari laksanakan yang difokuskan pelaksanaanya pada malam hari ini semoga dapat memberikan rasa aman dan nyaman baik warga magelang maupun warga luar yang berkunjung di Kota Magelang” Kata Kata kapolsek Magelang Tengah AKP R. Sukendro, SE. MM. pada saat ditemui di kantornya.

Berita Terkait