Giat OpsPembinaan Personel

Kapolresta Surakarta Buka Rakor Lintas Sektoral Pengamanan Pemilu 2019

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Surakarta -Kapolresta Surakarta Kombes Ribut Hari Wibowo membuka rapat koordinasi lintas sektoral persiapan pengamanan pemilihan legislatif (Pileg) dan pemilihan presiden (Pilpres) tahun 2019.

Kegiatan yang berlangsung di Aula Polresta Surakarta pada Rabu (19/09/2018) ini , diikuti unsur Forkopimda Kota Surakarta, Bawaslu maupun KPU dan sejumlah perwakilan dari partai politik.

Kapolresta Surakarta mengatakan, ada tiga hal kesuksesan dalam penyelenggaraan pemilu. Yakni semua tahapan dalam Pileg maupun Pilpres dapat berjalan dengan lancar.

Kemudian, masyarakat yang punya hak pilih dapat menggunakan suara nya. Kapolresta menuturkan, pada pemilu ini ditargetkan partisipasi pemilih yakni mencapai 80 persen.

“Suksesnya Pileg dan Pilpres merupakan tanggung jawab kita semua. Polri siap mengawal pemilu agar berjalan lancar.” ujar Kapolresta Surakarta.

Ia juga menuturkan, pemilu akan berjalan lancar apabila tidak ada gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang menonjol. Dirinya berharap siapapun pemimpin yang terpilih kelak, rakyat harus mendukung. (hms)

Berita Terkait