BinkamPolairud

Antisipasi Gangguan Keamanan, Anggota Satpolairud Polres Batang Lakukan Sambang Dan Binluh Di Galangan Kapal

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Batang – Anggota Satpolairud Polres Batang Bripka Eko Budi Hartono dan Brigpol Kusuma Devi Indyarto melaksanakan kegiatan Sambang dan Pembinaan dan Penyuluhan (Binluh) pada Pemilik Galangan Kapal, pengurus dan tukang pembuat kapal nelayan milik H. Budiono, yang berlokasi di Dukuh Karang Sari Rt. 02 Rw. 07 Kelurahan Karangasem Utara Keccamatan Batang Kabupaten. Batang, Rabu (20/9/17).

Kegiatan Sambang dan Binluh tersebut bertujuan untuk menjalin silaturahim antara Satpolair Polres Batang dengan warga pesisir pantai utara.

Menurut Bripka Eko Budi Hartono disamping itu juga supaya terjalin komunikasi dan koordinasi yang baik antara Satpolairud Polres Batang dengan para pengusaha galangan kapal.
“Kami sampaikan imbauan kamtibmas khususnya terhadap pengurus, tukang kapal maupun penjaga malam untuk bersama dalam mencegah gangguan keamanan yakni dengan cara lebih meningkatkan keamanan di lingkungan kerjanya dan juga memperhatikan keamanan dalam bekerja  agar selalu berhati-hati,” ujarnya.

Berita Terkait