Covid-19

Polsek Pekalongan Utara Evakuasi Mayat di Tepi Pantai Pasir Kencana

Tribratanewspoldajateng.com, Kota Pekalongan – Polsek Pekalongan Utara dan Sat Polair  Polres Pekalongan Kota Polda Jawa Tengah mengevakuasi Mayat yang ditemukan di tepi Pantai Obyek Wisata Pasir Kencana Pekalongan Utara. Selasa (18/4) pukul 06.00 wib.

Kapolres Pekalongan Kota Polda Jawa Tengah AKBP Enriko Sugiharto Silalahi melalui Kapolsek Pekalongan Utara Kompol I Ketut Lanus mengatakan, Telah ditemukan mayat laki laki Adapun identitas bernama Adi Purwanto, Laki2, Umur 19 th, Pekerjaan Buruh, Alamat Ds. Mulyorejo Rt. 05/ Rw. 02 Kec. Tirto Kab. Pekalongan. Di bibir pantai obyek wisata pantaisari korban ditemukan oleh penjaga tiket masuk obyek wisata dalam kondisi telentang dengan kondisi sudah tidak bernyawa lagi selanjutnya saksi melaporkan ke Sat Polair dan Polsek pekalongan Utara sebelum di bawa ke RSUD Bendan dilaksanakan olah TKP selanjutnya korban dibawa ke RSUD Bendan dan  Saat ini jenazah msh dlm pemeriksaan dokter di RSU Bendan Pekalongan, dari hasil pemeriksaan dokter penyebab kematian belum diketahui.

Kapolsek Pekalongan Utara Kompol I Ketut Lanus  menambahkan, dari analisis dokter bahwa jenazah mayat diketahui meninggal lebih darr 18 jam,  leher kiri luka memar, kedua telinga mengalami pendarahan, mata kanan membengkak, seluruh badan korban sudah membengkak namun semua menunggu visum dari pihak RSUD Bendan.

Berita Terkait