BinkamPembinaan Personel

Kapolres Banyumas Ingatkan Kembali Penggunaan Senjata Api

Tribratanewspoldajateng.com, Banyumas – Tindak kejahatan dari tahun ke tahun semakin meningkat disertai dengan berbagai modus operandinya, disertai juga dengan kekerasan penggunaan senjata api, guna mengantisipasi pencegahan terhadap gagguan keamanan intensitas tinggi penggunaan senjata api.

Kapolres Banyumas AKBP Azis Andriansyah, S.H., S.I.K., M.Hum melakukan latihan kemampuan menembak senpi laras panjang di lapangan apel meski hanya mengingat kembali penggunaan senjata api, Kamis (13/4-2017).

Latihan ini merupakan bagian dari program pembinaan anggota di bidang menembak agar dalam melaksanakan tugas di lapangan terampil dan tepat sasaran dalam menggunakan senjata. “Dalam latihan ini di harapkan anggota berhati-hati dan menjaga keselamatan dan keamanan diri.”, ungkap Kapolres.

Di hadapan anggota, Kapolres membekali untuk mengingat kembali tentang penggunaan senjata api meski singkat di berikan tata cara teknik menembak, mengenal mengingat kembali karakter senjata api yang di gunakan.

“Meski hanya sekilas mengingat kembali penggunaan senjata api, diharapkan seluruh anggota bisa menggunakan senjata api sesuai prosedur yang benar dan juga senjata tidak untuk hal-hal tidak sesuai aturan.”, pungkas Kapolres.

(PID Promoter Humas Polres Banyumas)

Berita Terkait