Tribratanewspoldajateng – Satuan Sabhara Polres Kudus melaksanakan operasi pekat di wilayah Kab Kudus Sesala (24/1) pukul 23.00 wib. Sasaran operasi yang pertama pedagang miras dan dilanjutkan tempat prostitusi yang berada dirumah kos.
Kasat Sabhara AKP Sutopo bersama anggotanya menyisiri warung-warung yang sudah dijadikan target operasi. Tiga warung target operasi nihil atau tutup dan Di warung ibu Yani binti Nqasiman 40 th. Alamat ploso 2/2 Jati Kudus anggota mengamankan 2 peminum an Muh Sholeh bin sukamad 35 th Purwosari 5/6 Kudus dan Sutrimo bin sutriman 52 th Ploso 3/2 Jati Kudus dengan barang bukti 1 botol aqua putihan.
Operasi pekat dilanjutkan di tempat kos belakang lunatic terdapat 28 kamar ditempati 14 kamar dengan penghuni 14 orang perempuan dengan identitas lengkap dan tidak ditemukan adanya miras,narkoba,maupun prostitusi.
“Operasi pekat kali ini dilakukan dalam rangka tindak lanjut dari operasi yang ditingkatkan oleh Polres Kudus dalam menciptakan situsi kamtibmas yang kondusif khususnya peredaran miras dan tempat prostitusi di rumah kos”. Ujar AKP Sutopo