Binmas

Cegah Demam Berdarah, ini yang dilakukan Bhabinkamtibmas Desa Pakumbulan

Polres Pekalongan Kota – Polda Jateng – Tribratanews.jateng.polri.go.id | Dalam rangka mencegah Demam berdarah, Bhabinkamtibmas Desa Pakumbulan Aiptu Parno melaksanakan pendampingan Dinas Kesehatan, puskesmas Buaran dan pemerintah desa Pakumbulan saat melaksanakan pengecekan Sanitasi.
Saat melaksanakan Pendampingan, Bhabinkamtibmas juga memberikan pesan kamtibmas kepada warga untuk menjaga kebersihan dan menggiatkan Program PSN (Pemberantasan Sarang nyamuk).
Kapolres Pekalongan Kota, Polda Jateng AKBP Doni Prakoso Widamanto, S.I.K., melalui Ps. Kasi Humas Polres Pekalongan Kota Iptu Purno Utomo, S.H., mengatakan, kegiatan pendampingan ini merupakan implementasi Polri Hadir ditengah masayarakat, juga dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif.
“Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan dapat terjalin kemitraan dan kedekatan anggota Polri dilapangan dengan masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif serta masyarakat dapat terhindar dari demam berdarah,”
“Masyarakat yang akan melakukan pengaduan, laporan ataupun memberikan informasi seputar kamtibmas dapat menghubungi Call Center Polri 110 atau bisa menghubungi langsung Nomor WhatsApp SPKT Polres Pekalongan Kota 0823-1340-5088”. Pungkasnya.

Berita Terkait