Tribratanews.jateng.polri.go.id, Kebumen – Aksi Polsek Adimulyo membagikan sembako kepada warga masyarakat kurang mampu patut diacungi jempol, Selasa (30/10) sore.
Aksi bagi bagi sembako yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Adimulyo Iptu Tugiman adalah hasil iuran anggota Polsek.
“Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian kami (Polsek Adimulyo) kepada warga masyarakat kurang mampu. Kita bagikan bungkusan sembako kepada warga. Pada bungkusan itu ada beras, gula, kopi, serta sembako lainnya,” jelas Iptu Tugiman.
Terlihat warga masyarakat yang menerima mengucapkan terimakasih kepada para personel Polsek Adimulyo.
“Meski tidak seberapa, bantuan dari kami mudah mudahan bermanfaat,” imbuh Kapolsek.
Acara bagi bagi sembako digelar pada pukul 14.30 Wib. Sedangkan sasaran warga masyarakat kurang mampu di sekitar Mapolsek Adimulyo.
(Humas/Polres Kebumen)