Binmas

Satbinmas Polres Purworejo Deklarasikan Pemilu Damai

Tribratanews.jateng.polri.go.id.- purworejo – Satbinmas Polres Purworejo deklarasi pemilu damai dengan segenap elemen masyarakat Kabupaten Purworejo. Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Polres Purworejo Akp Prayogo SB, S.H. di alun-alun Kabupaten Purworejo. minggu (30/09/2018).

Deklarasi pemilu damai ini berjalan dan bersinergi dengan komunitas pecinta sepeda kayuh Kabupaten Purworejo. Hal ini dilakukan sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan saat pemilu guna mewujudkan pemilu yang damai dan aman.

Kasat Binmas Polres Purworejo menyampaikan kepada masyarakat agar menjaga kemanan selama tahapan pemilu ini, guna menjaga kondusifitas di wilayah kabupaten Purworejo.

“Jangan terpancing oleh isu-isu yang mengadu domba. dan jangan percaya pada berita yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya alias berita hoax. Agar tidak mudah dipecahbelah oleh kelompok tertentu. Tambah Kasat Binmas. (hms)

Berita Terkait