Tribratanewspoldajateng.com, Purworejo – Beberapa hari yang lalu tepatnya pada hari Minggu tanggal 26 Pebruari 2017 rumah ibu Wakinem di laksanakan bedah rumah oleh LSM Lentera Mandiri Purworejo. Pada hari ini Rabu tanggal 1 Maret 2017 sekitar pukul 10.14 Wib anggota Bhabinkamtibmas Aiptu Yuli Riyanto beserta anggota Koramil Ngombol melaksanakan giat gotong royong bedah rumah. Banyak warga sekitar yang ikut berpartisipasi dalam pembangunan bedah rumah tersebut.
Pembangunan bedah rumah milik janda ibu Wakinem ini murni di biayai oleh LSM Lentera Purworejo, walaupun begitu juga ada bantuan dari desa, warga sekitar baik dengan bantuan tenaga, sembako dan bahkan sayuran. Gotong royong ini sudah berlangsung selama 4 hari sejak gubuk ibu Wakinem di bedah. Aiptu Yuli Riyanto bersama anggota Koramil dengan semangat bahu membahu untuk mempercepat pembangunan bedah rumah. Rumah ibu Wakinem ini salah satu dalam wilayah warga binaan Aiptu Yuli Riyanto yang ada di Desa Wonosari, “Ayooo…Pak Polisi..! Ayoo..Pak tentara…! istirahat dulu, makan sudah siang siap” ucap Mukiman salah seorang putra ibu Wakinem.
( Humas Ngombol )