Tribratanews.jateng.polri.go.id, Kota Magelang – Guna memastikan kesiapan Pos Pengamanan (Pos Pam) jelang Hari Raya Idul Fitri, Kapolres Magelang Kota Polda Jateng AKBP Kristanto Yoga Darmawan SIK MSi melakukan pengecekan ke sejumlah pos pam yang ada di Kota Magelang, Kamis malam (7/6).
Kapolres melaksanakan pengecekan Pos Pam seusai mengikuti Sholat Tarawih bersama di Masjid Al Ittihad Jalan Soekarno Hatta Kota Magelang. Dalam pengecekan ini, AKBP Kristanto didampingi Wakapolres Magelang Kota Kompol Khamami SH mengunjungi Pos Pelayanan Terminal Tidar.
Dalam pengecekan Pos Pam tersebut, AKBP Kristanto bertemu dengan Ka Pos Pelayanan AKP Nunung Nurhayati. Beliau menyampaikan dan menekankan kepada AKP Nunung agar selalu meningkatkan pengawasan terhadap sekitaran Pos Pelayanan.
“Jelang Lebaran ini kami tetap fokus melakukan pengamanan. Untuk itu saya minta anggota Polres Magelang Kota maupun Polsek jajaran melaksanakan tugas dengan baik agar terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif,” tegasnya. (hms)