Binkam

Cegah Balapan Liar di Wilayah Pracimantoro Bhabin Berikan Himbauan

Tribratanewspoldajateng.com – Wonogiri, Bhabinkamtibmas Desa Pracimantoro Brigadir Sunyoto menindaklanjuti keluhan dari masyarakat sekitar SPBU Suci Pracimantoro yang merasa resah dan terganggu akibat jalan raya depan SPBU tersebut sering digunakan untuk balab liar oleh anak anak muda. Di sore itu Brigadir Sunyoto memenuhi panggilan tugas sebagai bhabinkamtibmas mendatangi lokasi yang dimaksud sesuai laporan warga bahwa benar adanya saat itu banyak sekali anak anak muda yang mayoritas masih sekolah SMP dan SMA duduk duduk di atas sepeda motornya tanpa helm dan bergerombol di depan SPBU Suci Pracimantoro.

Hasil pemantauan dan dari laporan masyarakat memang betul setiap hari lokasi tersebut digunakan untuk tempat nongkrong namun apabila hari Sabtu dan Minggu sering dilakukan kegiatan balapan liar. Seperti kucing-kucingan, apabila ada Polisi berpatroli maka para pelaku sembunyi dan sudah lari meninggalkan lokasi, tetapi apabila Polisi sudah pergi dari lokasi tersebut maka mereka kembali dan melakukan balap liar lagi. Untuk itu pada kesempatan tersebut saat bertemu dengan anak anak yang ada disana, Bripka Sunyoto memberikan pengertian untuk segera meninggalkan lokasi karena mengganggu kenyamanan pengendara yang lain, membuat resah pegawai SPBU dan konsumennya, serta warga yang bermukim di sekitar lokasi. kemudian menghimbau pula agar mereka memakai helm, mematuhi peraturan lalu lintas dan tidak boleh mengulangi balap liarnya lagi dikemudian hari.//(Humas Polres Wonogiri).

Berita Terkait