Binmas

Siapkan Pelatihan Penilaian dan Penghargaan Satpam, Sat Binmas Polresta Pati Berikan Berbagai Materi

Polresta Pati – Polda Jateng – tribratanews.jateng.polri.go.id – Satbinmas Polresta Pati melaksanakan pelatihan Penilaian dan Penghargaan Satpam Tingkat Polda Jateng bertempat di Stadion Joyokusumo Pati, Selasa (31/10/2023) pagi.

Kegiatan tersebut dipimpin Kanit Binkamsa Ipda Turyono didampingi Banit Binkamsa Bripka Iwan Setyawan dan diikuti 15 peserta satpam.

Para peserta satpam diberikan materi Peraturan Baris-Berbaris (PBB), senam dril tongkat leter T serta Drill Borgol, Penyampaian materi Beladiri Polri dan yel yel penyemangat.

Kasat Binmas Kompol Sukadi mengatakan, satpam yang ada di bawah naungan Polresta secara rutin dan terjadwal mendapat pembinaan dan pelatihan dari Sat Binmas.

“Pelatihan Satpam tersebut bertujuan untuk meningkatkan ketrampilan anggota satpam, dengan maksud untuk membantu tugas Polri dalam pembinaan keamanan dan penegakan hukum di lingkungan kerjanya,” pungkasnya.

Berita Terkait