Pembinaan Personel

Wakapolrestabes Semarang Pimpin Sidang BP4R dan Berikan Wejangan Kepada Personel yang Akan Menikah

Polrestabes Semarang – Tribratanews.jateng.polri.go.id | Semarang – Polrestabes Semarang mengadakan Sidang BP4R ( Badan Pembantu Penasehat Perkawinan Perceraian dan Rujuk) bagi personel yang akan melangsungkan pernikahan di Masjid Al Hidayah, Selasa ( 06/12/2022).

Kegiatan sidang BP4R dimasjid Al Hidayah Polrestabes Semarang di ketuai oleh Wakapolrestabes Semarang AKBP Yuswanto Ardi, S.H., S.I.K., M.Si dan didampingi oleh Wakilketua Bhayangkari Cabang Kota Besar Semarang Ny. Ima Yuswanto serta para Pejabat Utama yang terkait

Dua personel yang mengikuti sidang BP4R dari Sat Samapta Polrestabes Semarang dan Subbag Binkar Bag SDM Polrestabes Semarang.

“Bahwa pagi hari ini dalam acara yang luar biasa ini nantinya akan menuju jenjang kehidupan dan kita doakan agar dalam pernikahan nanti menjadi keluarga yang sakinah mawadah warohmah” ujar Wakapolrestabes Semarang

“Sebagai Anggota Polri harus menjadi contoh kepada istri nantinya dan sebagai istri juga harus memahami suami demi menjalin hubungan yang harmonis” pinta Ardi

“Sebagai seorang istri atau suami dari anggota Polri wajib mendukung kegiatan dan tugas-tugas yang dikerjakan oleh suami atau istrinya serta menjaga keharmonisan dalam membina rumah tangga” ucap Wakil ketua Bhayangkari Cabang Kota Besar Semarang.

“Diharapkan sebagai istri Polisi agar para Bhayangkari menjaga dalam media sosial tidak melanggar larangan dalam Organisasi ataupun institusi Polri misal seperti pasang status yang bikin mengundang efek buruk” ujar Ima.

Berita Terkait