FeaturedFrameHeadline

Polres Blora Dapat Bantuan Masker Dari PT Rodeo Prima Untuk Di Bagikan Kepada Warga

Polres Blora – Tribratanews.jateng.polri.go.id | Sebagai bentuk kepedulian terhadap dampak dari Pandemi Covid-19 dan PPKM yang menjadi program pemerintah dalam rangka percepatan penanganan wabah tersebut. Perusahaan Garmen PT Rodeo Prima Jaya yang bertempat di Kecamatan Tunjungan, Blora, memberikan 3000 masker kepada Polres Blora untuk dibagikan kepada masyarakat secara gratis.

Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK melalui Wakapolres Kompol Dr. Rubiyanto,M.Si mengungkapkan rasa terima kasih kepada PT Rodeo Prima Jaya yang telah peduli secara ikhlas memberikan bantuan masker kepada Polres Blora.

“Saya mewakili Kapolres Blora megucapkan terima kasih kepada bapak Jan Pieter selaku pimpinan PT Rodeo Prima Jaya atas bantuan masker ini. Rencananya masker ini akan dibagikan kepada masyarakat pada waktu anggota Polres Blora melaksanakan patroli himbauan Covid-19.” Ujarnya.

Kemudian selaku pimpinan PT Rodeo Prima Jaya bapak Jan Piter mengatakan bahwa saat ini Polri khususnya Polres Blora adalah garda terdepan dalam pencegahan penyebaran Covid-19 dan ditambah menjaga ketertiban pelaksanaan PPKM level 4 ini.

“Maka dari itu kami tergerak memproduksi masker ini untuk dibagikan kepada masyarakat secara gratis melaluli anggota Polres Blora supaya dapat membantu mencegah penyebaran pandemic Covid-19 khususnya di Kabupaten Blora.
Ditambahkannya sebagai masyarakat biasa dirinya sangat mengapresiasi kepada anggota Polri yang dalam tugasnya harus menjadi front liner, menjalin komunikasi dan kontak langsung dengan masyarakat.

“Oleh sebab itu kami siap membantu memberikan masker gratis ini agar masyarakat sadar akan aturan Protokol kesehatan yang dianjurkan Pemerintah supaya tidak terpapar Covid-19.” Tambah Piter.

Diakhir penerimaan Kompol Rubiyanto berharap semoga bantuan masker ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dalam menjaga kesehatan. Serta kepada para pengusaha lain di Kabupaten Blora, Wakapolres mengharapkan kesediaannya dan keikhlasannya memberikan bantuan sosial utamanya sembako kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 ini.

“Saya mengharapkan kepada para pengusaha di Kabupaten Blora untuk bersama peduli dengan kondisi wabah Pandemi Covid-19 ini. Apa yang dilakukan oleh PT Rodeo Prima Jaya ini adalah salah satu contoh baik dan semoga dapat memberikan stimulant kepada para pengusaha lainnya agar berkenan membantu masyarakat yang saat ini sedang Isolasi Mandiri Covid-19 dan terdampak PPKM. Kami Polres Blora siap menyalurkan kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan uluran tangan,” pungkasnya.

 
Bripka Arip Nirwanto, S.H. (Humas Polres Blora)

Berita Terkait