KRYD, Petugas Pos Pejagan Lakukan Pemeriksaan dan Gelar Swab Antigen Gratis

Polres Brebes – Tribratanews.jateng.polri.go.id | Polres Brebes Polda Jateng telah mempersiapkan pos pengetatan pemeriksaan arus balik lebaran bagi pemudik yang melintas di Tol Pejagan Brebes. Petugas yang siaga terus fokus menyeleksi kendaraan untuk berhenti di pospam Terpadu, guna dilakukan pemeriksaan administrasi surat izin keluar masuk (SIKM).

“Kita tidak melakukan penyekatan, tetapi melakukan pemeriksaan terhadap arus balik dengan memeriksa kelengkapan surat. Pasca Ops Ketupat Candi Polres Brebes gelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan sejak 18 Mei Lalu,” kata Kapos Pejagan Ipda Rizky, Kamis(20/5/2021)

Pemeriksaan yang dilakukan ini, dilakukan terhadap kendaraan yang akan meninggalkan provinsi Jawa Tengah di pos Pengamanan Exit Tol Pejagan.

“Dengan catatan, apabila masyarakat tidak membawa surat kelengkapan administrasi, seperti dokumen Surat Swab, SIKM,  maka akan kita lakukan tes Swab Antigen di pos Pejagan ini,” terangnya.

Kapos Ipda Rizky menambahkan sejak Pagi tadi kita telah melakukan pemeriksaan kendaraan dan menggelar Swab Antigen sebanyak 32 dengan hasil non reaktif.

“Selain gelar Swab antigen petugas Pos juga melakukan imbauan prokes dan bagikan masker kepada pengendara, alhamdulillah hasil swab non reaktif,” imbuh Ipda Rizky. (Hms)

Exit mobile version