Polres Cilacap- tribratanews.jateng.polri.go.id| Keberhasilan dalam penanganan covid-19 Posko PPKM Mikro Desa Brani dan Desa Karangjati Kecamatan Sampang dari Zona Merah ke Zona Hijau/ 0 (Zero) . Dengan dibentuknya Posko PPKM Mikro di setiap Desa sangat mendukung upaya pemantauan kasus infeksi virus covid-19 serta pencegahan dan penanggulangannya.Telah dibuktikan oleh Tim Satgas Covid-19 di Desa Brani dan Desa Karangjati Kecamatan Sampang telah berhasil menangani kasus covid dari zona merah hingga menjadi zona hijau atau zero. Tentunya, dengan semakin mengoptimalkan upaya pencegahan penyebaran covid-19 ini, agar semua daerah di Kabupaten Cilacap bisa teratasi hingga bisa menjadi zona hijau. Kapolres Cilacap AKBP Dr. Leganek Mawardi,S.H.,S.I.K. memberikan penghargaan di Lapangan Arya Sarja Racana kepada Aiptu Musalim Bhabinkamtibmas Polsek Sampang, Bripka Taufik Ngaturohman Bhabinkamtibmas Polsek Sampang, Serka Khajari Bhabinkamtibmas Desa Brani, El Toro Kepala Desa Brani, Siti Rosichah,Am.Keb Bidan Desa Brani, Sertu Taufiq Ngaturohman Bhabinsa Desa Karangjati, Suratno Kepala Desa Karangjati, dan Sri Hastuti,Am.Keb. Bidan Desa Karangjati, Rabu (21/04/2021).“Sya ucapkan selamat, kepada para perwira dan Bintara serta masyarakat yang telah membantu kinerja Polri dalam Penanganan Covid-19 dan juga Harkamtibmas, semoga hal ini akan menambah kesuksesan dan keberkahan serta kebahagiaan saudara dan keluarga,”. Ucap Kapolres Cilacap AKBP Dr. Leganek Mawardi.
Satgas Covid-19 Desa Brani dan Desa Karangjati Sampang Berhasil Membuat Zero Covid-19
-
By humas polda - 0

Related Content
-
Hari Bhayangkara ke-79, Polres Magelang Kota Salurkan 100 Bansos
By humas polda 1 minggu ago -
Sejumlah 24 Anak Ikuti Khitan Massal Gratis yang Digelar Polres Pekalongan
By humas polda 1 minggu ago -
Polsek Sragi Gelar Bakti Kesehatan Pelayanan KB dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-79
By humas polda 1 minggu ago -
Sebuah Warung Makan di Pekalongan Terbakar, Pemilik Lupa Matikan Kompor
By humas polda 1 minggu ago -
Bhabinkamtibmas Polsek Lebakbarang Patroli Dialogis, Berikan Himbauan Harkamtibmas
By humas polda 1 minggu ago -