Pembinaan Personel

Jelang Pilkada, Seluruh Kendaraan Dinas Polres Wonogiri Dicek

Polres Wonogiri – Tribratanews.jateng.polri.go.id | Menjelang pengamanan Pilkada, Kapolres Wonogiri AKBP Christian Tobing yang di wakili oleh Wakapolres Wonogiri Kompol Edi Wibowo bersama Kasubbag Sarpras Utami menggelar apel pengecekan seluruh kendaraan bermotor (ranmor) dinas Polres Wonogiri dan jajaran Polsek dalam rangka Ops Mantab Praja Candi 2020.

Untuk memastikan ranmor dinas dalam kondisi baik, Wakapolres Wonogiri Kompol Edi Wibowo, melihat satu persatu dan mengecek kondisi mesin, rotator dan kebersihan seluruh ranmor dinas baik roda 2, dan roda 4 serta ransus di halaman GOR Giri Mandala Wonogiri, Kamis (3/12/2020).

“Dari hasil pemeriksaan pagi ini, kondisi seluruh kendaraan dinas masih dalam kondisi baik,” kata Wakapolres Wonogiri Kompol Edi Wibowo, “Namun beberapa kendaraan dinas, ditemukan dalam keadaan belum bersih,” katanya.

Kasubbag Sarpras IPTU Utami menambahkan, pelaksanaan pengecekan kendaraan dinas telah dilakukan dengan rincian randis roda 6 ada 4 unit kondisi baik. randis roda 4 ada 76 unit kondisi baik, randis roda 2 ada 307 unit kondisi baik serta 1 unit perahu karet dalam kondisi baik.

Wakapolres Wonogiri mengingatkan pada seluruh personil yang memegang ranmor dinas untuk merawat dan memelihara kendaraan secara rutin.

“Jaga dan rawatlah kendaraan seperti merawat kendaraan pribadi, agar kendaraan selalu siap untuk digunakan dalam mengawal jalannya pilkada, Jangan lupa untuk memperhatikan faktor keselamatan saat berkendara, sehingga pelaksanaan tugas dapat berjalan dengan lancar, masyarakat dapat terlayani dengan baik,” tutupnya.

(Humas Polres Wonogiri Polda Jateng)

Berita Terkait