Polairud

Sambangi Pekerja Galangan Kapal, Imbau Tetap Patuhi Protokol Kesehatan

Polres Tegal Kota – Tribratanews.jateng.polri.go.id | Anggota Sat Polair Polres Tegal Kota Aiptu Agus Sunarto sambangi pekerja dok dan galangan kapal untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku di PT Sanur Marindo Shipyard yang beralamat di Mintaragen, Tegal Timur, Kota Tegal, Sabtu (25/07)

Dalam sambangnya tersebut Aiptu Slamet memberi pembinaan maupun penyuluhan terutama untuk berhati-hati ketika sedang mengerjakan pembuatan kapal di galangan tersebut. Selain itu tidak lupa untuk mengingatkan pekerja tersebut untuk mematuhi protokol kesehatan menyusul adaptasi era kebisaan baru.

“ketika bekerja tetap saya harap mematuhi protokol kesehatan misalnya menjaga jarak dan memakai masker”, ujar Aiptu Slamet.

Hal tersebut disampaikan sebagai bentuk imbauan Kepolisian juga yang selain bertugas menjaga kamtibmas, namun juga memastikan masyarakat tidak mengabaikan protokol kesehatan yang berlaku.

Selain sebagai imbauan sambang yang dilaksanakan oleh anggota Sat Polair tersebut juga sebagai media untuk mendekatkan antara petugas dengan masyarakat. Sehingga dengan kedekatan yang terjalin nantinya masyarakat juga ikut berperan serta menjaga kamtibmas.

(Humas Polres Tegal Kota)

Berita Terkait