Binmas

Polresta Surakarta Resmikan Kampung Tangguh Nusantara Kelurahan Semanggi

Polresta Surakarta – Tribratanews.jateng.polri.go.id, Baru saja diresmikan kampung tangguh Nusantara di Kampung Losari kelurahan Semanggi kecamatan Pasar Kliwon kota Surakarta oleh Kapolresta Surakarta yang diwakili oleh Kasat Binmas AKP Febriani AER dengan tema “Tangguh Bersama Melawan Covid 19”, Senin (29/06/2020).

Kapolresta Surakarta Kombes Pol Andy Rifai melalui Kasat Binmas AKP Febriani AER dalam sambutannya Bahwa latar belakang diadakan kampung tangguh Nusantara ini karena dengan adanya covid 19. Dengan adanya covid 19 Pemerintah Indonesia membuat kesadaran masyarakat sehingga dijadikan Kampung tangguh.

“Dengan dibentuknya kampung tangguh ini diharapkan semoga menjadi aman dan membentuk kesadaran masyarakat.Kedepannya kami akan mengadakan supervisi dan anev agar kita bisa mengecek kekurangannya. Mari kita saling bantu membatu saling gotong royong untuk warganya”, ucap Kasat Binmas.

Tampak hadir dalam kegiatan peresmian tadi selain Kasat Binmas juga hadir Kapolsek Pasar Kliwon Iptu Adis Dani Garta, Wakapolsek Pasar Kliwon Iptu Teguh Wibawanto, Danramil 05/ Pasar Kliwon Kapten Cpl Warji, Anggota DPRD Surakarta Suyatno, Camat Pasar Kliwon Ari Dwi Daryatmo, Lurah Semanggi Sularso, Ketua FKPM Kel.Semanggi H.Sukimin serta Tomas dan Toga Kampung Losari.

Pada kesempatan tersebut Kasat Binmas memakaikan rompi kampung tangguh Nusantara kepada pengurus Kampung Losari serta melakukan pemukulan Gong yang di dampingi Muspika Pasar Kliwon sebagai tanda diresmikannya Kampung Tangguh Nusantara di Kampung Losari.

Selanjutnya Penyerahan 2000 (dua ribu) bibit terong dan cabe rawit oleh Kapolresta Surakarta yang diwakilkan Kasat Binmas AKP Febriani AER.

“Sampai sekarang faksin virus covid 19 ini belum ditemukan, sehingga obat yang kita butuhkan adalah disiplin menjaga Protokol kesehatan. Mari kita menjaga diri kita sendiri dan saling mengingatkan.semoga peresmian kampung tangguh ini bisa bermanfaat bagi kita semua”, pungkas Kasat Binmas.

Berita Terkait