Binmas

Jelang Hari Bhayangkara Ke 74, 3 Desa di Garung Wonosobo Dapat Bansos

Polres Wonosobo – Tribratanews.jateng.polri.go.id, Menjelang parayaan hari Bhayangkara ke 74 tahun 2020 Polsek Garung Polres Wonosobo menyalurkan bansos ke 3 desa di wilayah hukum Polsek Garung.Jum’at (12/6/2020)

Kegiatan penyaluran bansos tersebut dihadiri oleh Kapolsek Garung Akp Muhroji dan jajaran Forkompimcam Garung, kades ketiga desa sedangkan perwakilan dari Polres Wonosobo Kabag Sumda kompol Deni Wibowo sebanyak 130 paket bansos dibagikan ke tiga desa yaitu Desa Siwuran ada 40 orang, Desa Maron ada 40 orang dan Desa Menjer ada 50 orang.

Penyaluran bansos tersebut dipusatkan di kantor Kecamatan Garung dengan prosedur protokol kesehatan covid-19, pelaksanaan pemberian bansos dilakukan secara simbolis dengan mematuhi protocol kesehatan covid-19 yaitu dengan cara mengirimkan perwakilan penerima bantuan sosial setiap desa masing-masing menghadirkan sebanyak 10 orang dan sisanya akan dibagikan oleh kepala desa dengan dikawal oleh bhabinkamtibmas desa tersebut.

Kapolsek Garung AKP Muhroji menyampaikan bahwa dalam rangka memperingati hari bhayangkara ke 74 tahun 2020 Polri memberikan bantuan sosial kepada masyarakat tidak mampu yang terdampak covid-19 di berbagai wilayah di Kabupaten Wonosobo.

“Ada sekitar 130 paket bansos yang kita bagikan ke masyarakat yang tidak mampu di wilayah kecamatan garung, ini merupakan kepedulian Polri kepada masyarakat”. Ujarnya

Harapannya semoga situasi kamtibmas diwilayah garung semakin kondusif dan masyarakat semakin produktif.

Berita Terkait