Tribratanews.jateng.polri.go.id, Kebumen — Polres Kebumen tidak henti-hentinya mengingatkan warga masyarakat untuk melakukan kebiasaan cuci tangan menggunakan sabun di tengah pandemi Corona Covid-19.
Ketika berjabat tangan dengan orang atau ketika menyentuh obyek yang terpapar virus corona, kemungkinan besar ikut tertular jika lalai tidak mencuci tangan.
Salah satu upaya pencegahan dasar virus corona atau Covid-19 adalah dengan rajin mencuci tangan secara benar.
Pada kesempatan siang ini Sat Polairud Polres Kebumen menggelar kegiatan patroli ke para nelayan di TPI Logending, mengingatkan agar rajin mencuci tangan dengan benar, Senin (6/4).
“Cuci tangan yang bagus menggunakan sabun dan air mengalir,” kata Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan saat dikonfirmasi melalui Kasubbag Humas Polres Kebumen Iptu Tugiman.
Cuci tangan merupakan kebiasaan sepele namun banyak dilalaikan masyarakat.
(Humas Polres Kebumen)