Binkam

Tanah Longsor Timpa 2 Lokasi di Wonogiri

tribratanews.jateng.polri.go.id, Wonogiri – Hujan dengan intensitas tinggi mengguyur wilayah Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah (Jateng), Selasa (18/2/2020) sore. Akibatnya, beberapa daerah di Wonogiri mengalami tanah longsor.

Jalan dan rumah warga tak luput dari musibah di Wonogiri yang dipicu seringnya hujan deras dengan intensitas tinggi.

Titik tanah longor di Wonogiri ada di dua lokasi, yakni di Jl. Raya Wonogiri-Pacitan KM 20, tepatnya di kawasan Gunung Pegatan, 100 meter sebelah selatan SPBE Kecamatan Nguntoronadi dan Dusun Banaran RT 001/RW 10, Kelurahan Wonoboyo, Kecamatan Wonogiri.

Kasubbag Humas IPTU Suwondo mewakili Kapolres Wonogiri AKBP Christian Tobing, mengatakan tanah longsor di Gunung Pegat terjadi pada pukul 16.00 WIB. Tanah longsor mengakibatkan rumpun bambu menimpa badan jalan.

“Dampak langsor tersebut menyebabkan akses jalan kendaraan dari Wonogiri ke Pacitan dan sebaliknya terganggu,” kata Kasubbag Humas, Rabu (19/2/2020).

Sementara itu, tanah longsor di Wonoboyo terjadi pada pukul 17.15 WIB. Tanah ongsor mengakibatakan teras dan garasi milik warga setempat, Wiji, mengalami kerusakan ringan.

Pascakejadian, upaya penanganan telah dilakukan oleh personil Polri, anggota TNI, bekerjasama dengan, BPBD dan sukarelwan dari FPRB yang terdiri atas Destana, PMI, serta TKSK. “Saat ini kondisi sudah normal kembali,” terang Suwondo.

(Humas Polres Wonogiri Polda Jateng)

Berita Terkait