Pembinaan Personel

Anggota Polres Kendal Diminta Teladani Akhlaq dan Kepemimpinan Nabi dalam Bertugas

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Kendal – Memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW Tahun 1441 H / 2019 M keluarga besar Polres Kendal mengadakan pengajian dan doa bersama yang digelar di Masjid Al Mukmin Polres Kendal, Kamis (29/11/2019). Pengajian ini diikuti oleh Pejabat Utama Polres Kendal, anggota Polres dan Polsek Jajaran, Aparatur Negeri Sipil serta Pengurus Bhayangkari Cabang Kendal.

Pengajian ini diawali dengan pembacaan ayat-ayat suci Alqur’an dan juga Barjanji. Sedangkan pada acara inti tausiah diisi oleh K.H. Solahudin dari Kaliwungu. Dalam tausiahnya K.H. Solahudin menyampaikan sebagai umat Islam wajib meneladani akhlak dan kepemimpinan Nabi Besar Muhammad Saw. Dengan mempelajari sifat-sifat nabi maka insyaallah akan muncul mahabbah terhadap nabi kita, karena Nabi Muhammad Saw diutus untuk menjadi rohmad bagi seluruh alam.

“Kita sebagai umat Islam diperintahkan oleh Allah untuk mencintai dan memuliakan Rosullah Nabi Muhammad Saw,” terang K.H. Solahudin.

Sementara itu Kapolres Kendal AKBP Hamka Mappaita menyampaikan dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw tahun ini mengambil tema ”Dengan Meneladani Akhlak dan Kepemimpinan Nabi Muhammad Saw Kita Mewujudkan Polri yang Promoter, Berprestasi, dan Inovatif.”

“Peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw di Indonesia telah tercatat di penanggalan nasional (kalender) dan hari-hari besar keagamaan lainnya, hal ini merupakan indikasi negara kita merupakan negara agamis yang menjunjung tinggi rasa toleransi,” kata Kapolres.

Kepada anggota, Kapolres juga menekankan untuk bisa mencontoh akhlak dan sunah-sunah Rosullah Nabi Muhammad Saw dan mengamalkannya di kehidupan sehari-hari.

Berita Terkait