Pembinaan Personel

69 Personil Polri dan PNS Polda Jateng Wisuda Purna Bhakti

Tribratanews.jateng.polri.go.id Kota Semarang – Purna Bhakti adalah sesuatu hal yang akan dihadapi semua personil Polri dan ASN, purna bhakti juga merupakan bentuk peralihan dari pola kehidupan yaitu dari pola kedinasan menjadi pola kehidupan sipil sebagai masyarakat biasa.

Hari ini, Rabu (17/7/2019) Polda Jateng melaksanakan Wisuda Purna Bhakti 69 Anggota Polri dan PNS Polri di Loby Mapolda Jateng.

Kegiatan ini diawali dengan selayang pandang, ucapan pesan-kesan dari perwakilan wisuda purna dilanjut Persembahan Tarian Bhakti Bhayangkara dari Mahasiswa Fakultas Sastra Jawa UNNES.

Perwakilan wisudawan, Purnawirawan AKBP Suroso menyampaikan terimakasih dan mengucapkan kata pamit selesai bertugas di Kepolisian Republik Indonesia.

“Sekali Bhayangkara, tetap Bhayangkara,” katanya dengan tegas sesuai semboyan PP Polri.

Selain itu, Kepala Kepolisian Daerah Jawa Tengah Irjen Pol Dr. H. Rycko Amelza Dahniel, M.Si. juga memberikan apresiasi kepada para wisuda purna bhakti atas pengabdiannya menjadi anggota Polri dan PNS Polri di Polda Jawa Tengah.

“Hari ini tentunya menjadi hari yang mengharukan bagi kita semua karena pada hari ini Polda Jateng secara resmi melepas Bapak Ibu Anggota Polri yang telah selesai melaksanakan masa dinasnya, dengan menggelar prosesi acara Wisuda Purna Bakti Polri bagi anggota Polri dan PNS Polri Polda Jateng,” tutur kapolda Jateng.

“Pada kesempatan ini, saya juga ingin menyampaikan selamat atas keberhasilan Bapak Ibu sekalian dalam menjalankan tugas sebagai anggota Polri dan PNS Polri dan selamat purna tugas. Semoga Bapak Ibu selalu sehat dan selalu berada dalam lindungan Allah SWT. Mohon maaf apabila dalam pelaksanaan tugas selama ini terhadap hal-hal yang kurang berkenan bagi Bapak Ibu sekalian,” pesan-kesan Kapolda Jateng.

“Selanjutnya, kami mohon doa restu dan dukungan dari Bapak Ibu sekalian untuk terus melanjutkan tugas membangun Polri yang lebih baik, lebih Profesional, Humanis dan dicintai masyarakat,” pungkas Jenderal Bintang Dua tersebut.

Wisuda Purna Bhakti dilanjutkan dengan Penyematan Pin, Penyerahan Kain Batik, dan papan nama PP Polri secara simbolis dari Ketua PP Polri Daerah Jateng kepada Perwakilan Wisudawan.

Akhir acara, Tradisi Payung Pora dan Gerbang Pora menutup Wisuda Purna Bhakti tahun 2019 di Mapolda Jateng.

PID Bidhumas Polda Jateng

Berita Terkait