Binmas

Wakapolres Magelang Doa Bersama Fatayat NU Dalam Rangka HUT Bhayangkara ke 73

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Magelang – Wakapolres Magelang Polda Jateng Kompol Eko Mardiyanto bersama Kapolsek Muntilan AKP Mudiyanto dan Kanit Binmas menghadiri kegiatan Doa bersama Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 73 dengan Fatayat NU Cabang Muntilan Ranting Tamanagung, Muntilan di Gedung NU Dusun Ketaron Desa Tamanagung Kecamatan Muntilan, Jumat (12/7) 2019.

Kegiatan yang dihadiri Pembina NU anak Cabang Muntilan ibu Hj Nadhiroh, Ketua Ranting Nu Muntilan Hj Siti Muhajiroh.

Wakapolres Kompol eko Mardiyanto dalam kesempatan tersebut menyampaikan Ucapan terima kasih dari Polri kepada Fatayat NU anak cabang Muntilan yang sudah menyelenggarakan doa bersama, dalam rangka HUT Bhayangkara ke 73.

“Saya dari Kepolisian mengapresiasi kepada Pegurus Fatayat NU atas terselenggaranya acara ini, dengan Doa bersama ini menandakan kedekatan Polri dengan elemen masyarakat terutama kepada Ibu ibu Fatayat NU“ katanya.

Selain itu dalam kesempatan ini kami mengajak masyarakat bersama sama, untuk bijak tidak mudah percaya adanya berita hoax, misal berita tentang klithih agar warga mengecek kebenaranya, karena selama ini dari Kepolisian juga terus menggalakan patroli kewilayahan demi tetap terciptanya situasi keamanan kondusif, imbuhnya.

“Agar orang tua mengawasi anak anaknya agar dalam bergaul lebih terkontrol lagi berikan informasi kepada Polsek terdekat bila terjadi tindak kejahatan, misalkan terjadi di wilayah muntilan“ pungkasnya.

Selesai kegiatan dilanjutkan pemberian cindera mata dari Fatayat anak cabang Muntilan.

Sementara ibu Hj Siti Muhajiroh mewakili Fatayat memberikan ucapan terima kasih atas kehadiran dan pembinaan juga himbauan dari Wakapolres Magelang.

“Kami haturkan terima kasih atas suluh yang telah diberikan oleh Kepolisian dalam hal ini Wakapolres Magelang semoga dengan HUT Bhyangkara yang ke 73, Polisi tetap dicintai masyarakat,” katanya.

Kegiatan diakhiri dengan pemberian Cindramata dari Pengurus Fatayat kepada Wakapolres Magelang.

Editor Wahyu

Berita Terkait