Binmas

Tiga Pejabat Polri Sowan Mbah Moen

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Polda Jateng, Rembang – Tiga pejabat Polri yaitu Kabaintelkam, Komjen Pol Drs Agung Budi Maryoto, Kabaharkam Komjen Pol Drs. Condro Kirono dan Kapolda Jateng Irjen Pol Dr. H. Rycko Amelza Dahniel ke Rembang dalam rangka silaturahmi dengan pengasuh Pondok Pesantren Al Anwar di Desa Krangmangu Sarang KH Maimun Zubair, Sabtu (15/6/2019) siang.

Dengan pesawat helibel 429 rombongan terbang dari Semarang menuju lapangan Dukuh Gondan Desa Kalipang Kecamatan Sarang Rembang dan disambut oleh Forkopimda Kabupaten Rembang yaitu (Bupati Rembang, Dandim 0720 Rembang, Ketua DPRD Kabupaten Rembang KH. Majid Kamil MZ dan Kapolres Rembang AKBP Pungky Bhuana Santoso.

KH Maimun Zubair langsung menyambut kedatangan rombongan pejabat Polri tersebut setelah sampai dikediaman juga disambut dengan Wakil Gubernur Jateng, KH Taj Yasin, KH Abdul Rouf, Habib Ali, Nyai Heni Maryam ( istri maimun ), Kanit Ekonomi BIK Kombes Pol Kukuh Kalis dan Kanit 3 subdit 1 dit Intelkam Polda Jateng Kompol Sigit Ahsanuddin.

Turut hadir dalam rombongann Dir Sosbud BIK Brigjen Pol Merdi Syam.

Kedatangan rombongan tersebut selain bersilaturahmi dan halal bihalal serta menunjukkan kedekatan antara ulama dan aparat negara (umaro) untuk Indonesia damai dan makmur baldatun toyibatun warrobun ghofur.

Sekira Pukul 15 00 wib, rombongan pamit dan meninggalkan kediaman KH Maimun Zubair menuju helipad di lapangan Duku Gondan Desa Kalipang dilanjutkan menuju ke Pekalongan.

Humas Polres Rembang

Berita Terkait