Lantas

Rawan Macet, Anggota Polres Tegal Atur Arus Lalin di Perimpangan Kaliratu Adiwerna

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Tegal – Kepadatan arus lalu lintas pasca lebaran di simpang tiga kali ratu dan depan pasar bnjaran permai mulai tampak meningkat disaat masyarakat mulai beraktivitas dengan berkendara di jalan raya,menyikapi hal tersebut Anggota Pos Pam Kaliratu Adiwerna terjun langsung ditengah-tengah masyarakat untuk mengaturan lalu lintas di titik rawan kemacetan di wilayah Adiwerna agar aktivitas masyarakat dapat berjalan lancar dan aman, Jumat (07/06/2019).

Pasca lebaran kepadatan arus lalu lintas sejak pukul 09.00 Wib di simpang tiga kali ratu Adiwerna terpantau mulai meningkat, mengantisipasi hal tersebut Aiptu Hardono beserta anggota pos pam kaliratu lainnya di bantu siswa siswa saka bhayangkara melakukan pengaturan lalu lintas, di sepanjang jalur dari pasar banjaran permai sampai simpang tiga sentral Adiwerna.

Kapolsek Adiwerna AKP Supriyadi mengatakan bahwa pihaknya telah memploting anggotanya yang tidak terkena Ops ketupat candi 2019 untuk membackup di setiap titik simpul jalan khususnya di lokasi rawan kemacetan akibat peningkatan volume kendaraan yang melintas.

“Jalur di sepanjang pasar banjaran tersebut memang setiap tahunnya rawan macet, di karenakan jalur tersebut merupakan jalur utama menuju jalur selatan dari pantura, dan disamping itu di depan pasar banjaran tersebut pasca lebaran banyak warga yang berbelanja di sana” tutur Kapolsek Adiwerna.

Berita Terkait