Binmas

Bhabinkamtibmas Jeruksawit Sambang Dialogis di Kantor Desa

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Karanganyar – Polsek Gondangrejo, Sinergi antara polri dengan pemerintah desa terus dilakukan melalui bhabinkamtibmas di Polres Karanganyar yang berada di desa-desa, Aipda Ari Sunarso bhabinkamtibmas Jeruksawit melaksanakan sambang di Kantor Desa Jeruksawit untuk meningkatkan kemitraan dengan para pamong desa, Rabu (27/3) pukul 10.00 WIB.

Aipda Ari Sunarso dalam dialogis dengan Sutrisno Sekretaris Desa Jeruksawit menyampaikan agar pemerintah desa dapat mengajak masyarakat untuk meningkatkan kerukunan dan toleransi untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban lingkungan. Perangkat desa diharapkan dapat menjadi motivator bagi warganya dalam meningkatkan pemeliharaan keamanan melalui peran masyarakat.

Sinergi dan kebersamaan polisi dengan pemerintah desa akan memantapkan pelaksanaan tugas kepolisian dalam melayani masyarakat. Pelayanan kepolisian kepada masyarakat dapat dilakukan secara maksimal dengan dan efektif dengan meningkatkan sinergi polri dengan pemerintah desa.

“Berbagai informasi dapat lebih cepat dan mudah diketahui dalam penciptaan dan pemeliharaan keamanan desa dengan terjadinya interaksi secara langsung dengan masyarakat dan para pamong desa,” ujar Ari Sunarso.

Harkamtibmas yang telah dilakukan oleh personil bhabinkamtibmas di masing-masing desa sebagai ujung tombak pelaksanaan fungsi kepolisian di kewilayahan untuk menekan hingga menghilangkan potensi gangguan keamanan secara dini.

Berita Terkait