Brimob

Anggota Detasemen Gegana Ikuti Pengajian Keliling BAI Provinsi Jawa Tengah

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Kota Semarang – Guna meningkatkan rasa iman dan taqwa kepada sang pencipta serta untuk mempererat jalinan silaturahmi antar instansi, anggota Detasemen Gegana mengikuti pengajian keliling Badan Amalan Islam (BAI) Provinsi Jawa Tengah putaran pertama tahun 2019, Selasa (12/02).

Bertempat di Kampus Poltekkes Kemenkes Semarang, sebanyak dua puluh anggota Detasemen Gegana dipimpin langsung oleh Pgs. Danden Gegana, Kompol Masqudori,S.H., M.Hum. nampak antusias mengikuti jalannya rangkaian pengajian malam hari ini.Sebelumnya, acara diawali dengan ibadah sholat Isya berjamaah yang dipimpin oleh Drs. H. Muhyiddin, M.Ag.

Adapun peserta pengajian yang hadir diperkirakan lebih dari 200 orang yang terdiri dari dosen, mahasiswa serta anggota TNI-Polri di lingkup Kota Semarang. Seluruhnya nampak berbaur dengan penuh rasa keakraban untuk mendengarkan ceramah dengan tema “Tauhid” ini.

Kompol Masqudori ditemui seusai pelaksanaan pengajian menuturkan, “Sebagai prajurit yang selalu dihadapkan dengan tuntutan tugas, acara keagamaan seperti ini sangatlah penting untuk membina mental spiritual seluruh anggota. Prajurit yang unggul adalah prajurit yang terampil serta bertaqwa. Selain itu, dengan mengikuti kegiatan keagamaan seperti ini, kami semakin dapat mempererat tali silaturahmi serta sinergitas lintas instansi.”

Acara pengajian keliling BAI Provinsi Jawa Tengah diakhiri dengan sesi tanya jawab dan do’a bersama.

PID Detasemen Gegana

TIK Satbrimob Polda Jawa Tengah

Berita Terkait