Pembinaan Personel

2 Personel Polres Cilacap Terima Kenaikan Pangkat Pengabdian

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Polda Jawa Tengah, Cilacap – Kepolisian Resor Cilacap Polda jawa tengah menggelar upacara Coprs Raport Keniakan Pangkat Pengabdian Polri Terhitung Mulai Tanggal 1 Februari 2019 di halaman Mapolres Cilacap, Senin (4/2/2109).

Kenaikan pangkat pengabdian merupakan suatu prestasi dan penghargaan yang diberikan dari institusi Polri kepada personil Polri yang menjelang purna tugas melalui proses mekanisme penilaian kinerja, dedikas, tidak cacat atau tidak pernah kelakukan pelanggaran baik disiplin kode etik maupun pidana, memiliki tanda jasa Bintang Bhayangkara Nararya serta memenuhi persyaratan yang sudah diatur dalam peraturan Kapolri nomor 3 tahun 2016 tetang Administrasi Kenaikan Pangkat anggota Polri.

Dalam sambutannya Kapolres Cilacap AKBP Djoko Julianto mengucapkan terimakasih kepada Kompol Darsono jabatan Kapolsek Cilacap Selatan dan Ipda Titik Hertiningsih jabatan staf unit Turjawali Satlantas Polres Cilacap atas kenaikan pangkat penghargaan, semoga kenaikan pangkat penghargaan ini akan menambah kesuksesan dan keberkahan bagi keluarga.

Lebih lanjut Kapolres mengatakan bahwa kenaikan pangkat penghargaan ini bisa menjadi motovasi dan suri tauladan bagi anggota Polri yang lain yang masih cukup panjang dalam berdinas hendaknya melaksankaan tugas dengan sebaik baiknya sesuai aturan dan norma yang berlaku di institusi Polri.

Mengakhiri sambutanya Kapolres berpesan kepada seluruh anggota Polres Cilacap agar menghindari segala bentuk pelanggaran sekecil apapun serta perbuatan yang dapat menurunkan citra Polri, serta selalu mengikuti perkembangan situasi dalam rangka pemilu legislative dan pemilu Presiden dan wakil Presiden 2019.

“Kita tidak boleh terlibat baik langsung maupun tidak langusng dalm politik praktis, karena komitmen Polri adalah Netral Netral dan Netral” pungkas Kapolres.

(Humas Polres Cilacap)

Berita Terkait