Tribratanews.jateng.polri.go.id, Brebes – Kapolres Brebes AKBP Aris Supriyono bersama jajaranya menggelar acara Silaturahmi dengan para petani dan pelaku usaha bawang Merah se Kabupaten Brebes.
Kegiatan yang dilaksanakan di gudang Bawang Merah milik Kelompok Tani Sidamakmur Desa Sidamulya Kecamatan Wanasari Kabupaten Brebes tersebut diikuti sedikitnya 125 pelaku usaha bawang merah di Kabupaten Brebes.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres Brebes beserta jajaranya antara lain Wakapolres Kompol M Faisal Perdana, Kabag Ops Kompol Harry Sutadi, Kasat Lantas, Kasat Reskrim, Kasat Sabhara, Kasat Intelkam dan Kapolsek Wanasari, Ketua ABMI Kab Brebes H.Juwari. serta warga masyarakat dan para pelaku usaha bawang merah di Kabupaten Brebes.
Ikut hadir mendampingi Kapolres dan rombongan dalam kegiatan tersebut, anggota KPUD dan Bawaslu Kabupaten Brebes serta Kepala Dinas Pertanian Yulia Indrawati.
Disampaikan Kapolres Brebes AKBP Aris Supriyono bahwa kegiatan tersebut dilakukan jajaranya selain sebagai silaturahmi juga sebagai sarana menyampaikan uneg-uneg seputar masalah pertanian khususnya kepada para pelaku bawang merah.
“Selain untuk memperkenalkan diri sebagai warga baru di Kabupaten Brebes. Saya ingin menyerap aspirasi masyarakat khususnya petani bawang merah di Kabupaten Brebes,” kata Kapolres.
Kapolres Brebes juga menambahkan bahwa di Kabupaten Brebes dan masyarakatnya, bawang merah bagaikan napas kehidupan mereka. Aktivitas para petani bawang merah pun menjadi pemandangan rutin setiap hari. Ratusan ribu masyarakat dan pelaku bawang merah menggantungkan hidup dari bawang merah. Dimana ada buruh tani lainnya, para pedagang, kuli panggul, sopir angkutan, hingga buruh petik, juga mengandalkan penghasilan dari tanaman tersebut.
“Oleh karena itu, melalui kegiatan ini kami berharap para pelaku usaha bawang merah lebih sejahtera dan makmur tentunya dengan kerjasama dengan dinas terkait,” jelasnya, Rabu (23/1). (hms)