FeaturedPembinaan Personel

547 Peserta Seleksi SIP 2019 Jalani Pemeriksaan Psikologi

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Kota Semarang – Biro Sumber Daya Manusia Polda Jateng malaksanakan pemeriksaan psikologi kepada 547 peserta seleksi Sekolah Inspektur Polisi T.A 2019 di Gedung Pancasila Akademi Kepolisian Semarang, Kamis (24/1/2019).

Bertindak selaku Ketua Tim pemeriksaan psikologi adalah Kepala Bidang Tehnologi Informasi (Kabid TI) Polri Polda Jateng Kombes Pol Drs. A. B. Kawedar yang didampingi oleh Kepala Biro Sumber Daya Manusia Polda Jateng Kombes Pol Agoes Soejadi Soepraptono, Kabid Propam Polda Jateng Kombes Pol Jamaluddin Farti, Kabag Dalpers AKBP Juli Agung Pramono dan Kabag Psikologi Biro SDM Polda Jateng AKBP Agus Yulianto.

 

Kombes Pol Kawedar menyampaikan, Pemeriksaan psikologi ini merupakan kegiatan tes yang harus dilalui oleh para peserta seleksi Sekolah Inspektur Polisi.

“Saya harap, para peserta pemeriksaan psikologi ini untuk mengikuti dengan sungguh-sungguh. Jangan ada pelanggaran sekecil apapun,”harap Kombes Pol Kawedar.

Kabag Psikoloogi AKBP Agus Yulianto menambahkan, dalam pelaksanaan pemeriksaan Psikologi ini melibatkan pengawas internal yaitu dari Bidpropam maupun Itwasda.

“Materi dalam pemeriksaan psikologi ini meliputi kecerdasan, kecermatan serta kepribadian yang dikirim dari Mabes Polri,” ungkap Kabag Psikologi.

Perlu diketahui, untuk batas minimal yang lolos pemeriksaan psikologi 61. Personel yang lolos pemeriksaan psikologi akan mengikuti tahap selanjutnya, yaitu pemeriksaan kesehatan.

PID Bidhumas Polda Jateng

Berita Terkait