BinkamMitra Polisi

Bupati Brebes Pimpin Apel Siaga Bencana Tingkat Kabupaten

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Brebes – Untuk menghadapi kemungkinan bencana yang terjadi saat musim penghujan saat ini, Pemerintak Kabupaten (Pemkab) Brebes, TNI Polri serta instansi pemeritahan menggelar apel siaga bencana di halaman Islamic Centre Kabupaten Brebes, Rabu (9/1/2019).

Apel Kesiapsiagaan bencana alam dipimpin Bupati Brebes Idza Priyanti, diikuti Forkopimda Kabupaten Brebes serata ratusan personel personil Polri, TNI dan anggota BPBD, Dinas Kesehatan Kabupaten Brebes serta sejumlah relawan setempat.

Bupati Brebes Idza Priyatnti menjelaskan, bahwa pelaksanaan apel siaga bencana yang dilakukan oleh Pemkab, TNI-Polri bersama-sama dengan instansi terkait sebagai wujud nyata kesiapsiagaan dalam rangka mengantisipasi terjadinya bencana di tahun 2019.

“Bencana alam terjadi secara mendadak dan tidak dapat diprediksi. Karena itu perlu adanya kelancaran komunikasi dan koordinasi antar-lintas pemangku kepentingan sehingga penanganan yang cepat bila terjadi bencana dapat dilakukan secara cepat dan bermanfaat. Sehingga hal yang lebih buruk tidak terjadi,” kata Bupati Brebes.

Bupati Brebes meminta seluruh aparat selalu siap sedia dalam menghadapi segala kemungkinan terjadinya bencana alam. Kondisi geografis Kabupaten Brebes yang kompleks, terdiri dari pesisir pantai, dataran rendah, dataran tinggi dan pegunungan, rentan terhadap terjadinya bencana.

“Dengan adanya apel gelar pasukan dalam rangka kesiapan mengantisipasi bencana alam di kabupaten Brebes tahun 2019 diharapkan dapat mengefektifkan dan mengoptimalkan serta menyatukan langkah dalam menghadapi kemungkinan terjadinya bencana alam di Kabupaten Brebes,” imbuhnya.

Apel diikuti oleh TNI, Polri, Satpol PP dan Linmas, Gabungan BPBD, Dinsos, Pramuka. Hadir dalam Acara tersebut Bupati Brebes, Dandim 0713 Brebes, Wakapolres Brebes, Kepala SKPD Kabupaten Brebes, serta tamu undangan lainnya. (Hms)

Berita Terkait