Brimob

Gegana Amankan Kunker Presiden RI di Jateng

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Kota Semarang – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), hari ini Kamis (22/11), melakukan kunjungan kerja di Kota Semarang dan Pekalongan. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu dijadwalkan melakukan serangkaian kegiatan di kedua wilayah tersebut.

Bertempat di PRPP Semarang, sekitar pukul 13.00 WIB dijadwalkan RI 1 menghadiri sarasehan bersama Kepala Desa (Kades) dan Aparatur Pembina Pemerintah Desa Se-Jawa Tengah.

Seusai kegiatan tersebut, RI 1 langsung terbang menuju Pekalongan dengan menggunakan helicopter. Dimana di Pekalongan, RI 1 telah ditunggu rakyatnya. Pada kesempatan tersebut, RI 1 menghadiri acara Peringatan Hari Pahlawan dan Maulid Nabi Muhammad S. A. W tepatnya di alun-alun Kajen, Kabupaten Pekalongan.

Sesuai dengan prosedur pengamanan VVIP, kunjungan kerja Presiden ini membutuhkan pelibatan ribuan personel TNI, Polri, maupun instansi terkait lainnya. Hal ini guna mendukung tertib dan lancarnya acara Presiden selama berada di Jawa Tengah.

Kodam IV/Diponegoro beserta Polda Jawa Tengah menggelar kekuatan untuk menyambut hadirnya orang nomor satu di Negeri ini.

Diawali dengan gladi pengamanan yang telah dilaksanakan kemarin, Selasa (21/11) di Lanumad A. Yani, Semarang. Ribuan personel gabungan mendapat arahan perihal penempatan personel pengamanan dan cara bertindak selama berada di lapangan.

Detasemen Gegana (Dengegana) Satbrimob Polda Jawa Tengah secara khusus menerjunkan personel terbaiknya. Sebanyak 30 personel baik dari Dengegana yang bermarkas di Semarang dan Subden Composite Dengegana Unit 2 Pekalongan disebar untuk memastikan keamanan dan kenyamanan Presiden selama berkunjung di Jawa Tengah.

“Ketiga puluh personel ini kami bagi ke beberapa tim. Ada yang bertugas di Semarang, ada yang di Pekalongan. Ada tim jibom dan tim escape. Mereka semua telah dibekali dengan peralatan, persenjataan, dan kendaraan yang mumpuni. Sehingga kami berharap seluruh rangkaian kegiatan beliau Bapak Presiden berjalan aman,” demikian yang disampaikan Pgs. Kaden Gegana, Kompol Masqudori, S. H., M. Hum.

Sejak tadi pagi, para personel Dengegana telah berada di lokasi-lokasi yang akan dikunjungi oleh RI 1. Tim Jibom telah melaksanakan sterilisasi lokasi untuk memastikan lokasi aman dari benda yang diduga sebagai bom. Sementara itu, tim escape telah bersiap siaga di lokasi memantau perkembangan situasi sekitar.

Dalam kegiatan pengamanan semacam ini, dibutuhkan personel yang solid. Sinergitas di antara TNI, Polri, dan instansi Pemerintah Daerah akan tercermin dari keberhasilan pengamanan kegiatan ini.

PID Detasemen Gegana
Tekkom Satbrimob Polda Jawa Tengah

Berita Terkait