Panglima TNI: TNI, Polri Merupakan Tulang Punggung Bangsa

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Magelang – Kapolda Jateng Irjen Pol Drs. Condro Kirono, M.M, M.Hum menghadiri Upacara Wisuda Prajurit Taruna dan Bhayangkara Dua Taruna Diksar Integrasi Kemitraan Akademi TNI dan Akpol Th. 2018 di Lapangan Sapta Marga Akmil Magelang, Kamis (1/11/2018)

Dalam acara tersebut dihadiri oleh Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Gubernur Jateng H. Ganjar Pranowo, Gubernur Akpol Irjen Pol Roycke Amelza, para Pejabat Utama Mabes TNI, Polri serta para Forkopimda Jateng.

Dalam amanatnya, Panglima TNI mengatakan Bahwa pelaksanaan Wisuda Prabhatar Akademi TNI dan Akpol tahun 2018 adalah mementum pemersatu pilar bangsa TNI dan Polri dalam rangka mendarmabaktikan jiwa raga kepada bangsa dan negara.

“TNI dan Polri adalah 2 Pilar yg menjadi tulang punggung bangsa dan negara dalam rangka mewujudkan cita-cita bangsa dan mempertahankan negara kesatuan republik Indonesia,” tegas Panglima TNI.

Panglima TNI menambahkan, untuk para Taruna jangan mudah berpuas diri dan terlena dan berpuas diri.

“Jenjang pendidikan masih cukup panjang. silahkan laksanakan pendidikan ini dengan sepenuh hati dan kerja keras dalam berlatih dalam rangka menghadapai tantangan kedepan yang semakin berat,” tambahnya.

Perlu diketahui bahwa Pelaksanaan wisuda Prabhatar Akademi TNI dan Akpol ke Pratar TNI dan Bhayangkara dua Taruna Polri ini dilaksanakan selama 3 bulan di Akademi Militer Magelang.

PID Bidhumas Polda Jateng

Exit mobile version