Binmas

Operasi Bina Kusuma, Polres Magelang Bina Anak Punk

Tribratanews.jateng.polri.go.id , Magelang – Keberadaan anak Jalanan atau istilahnya anak punk sangat meresahkan warga masyarakat terutama pengguna kendaraan di jalan raya.

Untuk mengantisipasi tersebut Kasat Binamas Polres Magelang AKP Faizun telah memberikan pembinaan kepada empat anak yang sedang berada di pinggir jalan tepatnya di lampu lalu lintas.

Keempat anak tersebut masing masing dari Bandongan satu orang dan tiga orang dari Kajoran Magelang.

Kepada keempat anak tersebut Kasat binmas mengatakan, “ Kalian harus bisa memanfaatkan usia muda untuk belajar dengan bersekolah, kalau tidak di sekolah formal ya di Ponpes atau sekolah persamaan, ada paket A, B maupun C, sehingga kehidupan bisa terarah,” pesannya.

Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan dari Operasi Bina Kusuma Candi 2018 Polres Magelang, dengan sasaran Premasnisme, Pengemis, Glandangan dan orang gila dan penyakit masyarakat lainya. (hms)

Berita Terkait