Tribratanews.jateng.polri.go.id, Pati – Dalam rangka mencegah timbulnya wabah penyakit dilingkugan binaan, Bhabinkamtibmas Desa Dadirejo Polsek Margorejo Polres Pati Bripka Yusup Catur melaksanakan kegiatan Giat “Karya Bhakti Bersama Polri (Polsek Margorejo & TNI (Koramil 12/ Margorejo) serta Masyarakat Ds. Dadirejo Kec. Margorejo. Minggu (29/07/2018).
Dalam pemberantasan sarang nyamuk ini melibatkan Pihak Pemerintah Desa Dadirejo, Koramil 12/ Margorejo, serta masyarakat Dadirejo yang secara bersama-sama membersihkan sampah yang berada disepanjang Alur Sungai dari Dk. Patebon sampai dengan Dk. Prakitan Ds. Dadirejo Kec. Margorejo.
Kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini adalah menindak lanjuti keluhan warga bahwa pada saat ini di musim kemarau sungai perakitan mengeluarkan aroma / bau tidak sedap dikarenakan air dari sungai maupun air limbah yang berasal dari limbah industri pabrik tahu, penyembelihan hewan serta rumah tangga tidak dapat mengalir dengan lancar sehingga rawan menyebabkan sarang penyakit terutama penyakit demam berdarah (DBD) yang disebabkan oleh nyamuk.
Pada kesempatan tersebut bhabinkamtibmas tiada henti menyerukan pesan pentingnya untuk menjalankan program hidup bersih dan sehat serta tidak menyalahgunakan saluran drainase sebagai tempat membuang sampah.
Disamping itu pula, Bhabinkamtibmas meminta agar masyarakat juga menerapkan kegiatan peduli lingkungan, agar minimal bisa menekan tingginya dampak penyebaran wabah penyakit DBD.
Pagi ini air di sungai perakitan sudah mengalir hal ini di butuh kesadaran warga yang berdomisili di tepi sungai untuk tidak membuang sampah di sungai.
(Humas Polres Pati)