Reskrim

Diduga Cabuli 4 Karyawati, Seorang Manajer Ditangkap Polisi

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Batang – jajaran Unit Reskrim Polsek Gringsing Polres Batang mengamankan MN (34) seorang manajer di sebuah perusahaan pemecah batu masuk Desa Sentul Gringsing, Pasalnya MN
diduga telah melakukan perbuatan cabul terhadap 4 calon karyawati di salah satu ruangan di tempat kerjanya pada Jumat (20/7).

Kapolres Batang AKBP Edi Suranta Sinulingga melalui Kapolsek Gringsing AKP Sugiyanto membenarkan kejadian tersebut dan mengamankan diduga pelaku.

“Saat ini diduga pelaku sudah Kami amankan, berdalih untuk menjalani tes penerimaan menjadi karyawan, kesempatan itu digunakan diduga pelaku untuk berbuat cabul yakni dengan menyuruh korban membuka baju sampai telanjang bulat bahkan sempat memegang buah dada salah satu korban,” ungkap Kapolsek Gringsing pada Selasa (24/7).

Selain itu, diduga pelaku juga menyuruh korban untuk diperiksa urine diruangan yang sama.

Ketika diinterogasi, diduga mengakui perbuatanya. “Akibat perbuatanya, diduga pelaku bisa dijerat dengan pasal 294 ayat 2 angka ke 2 huruf e KUHPidana,” tandas Kapolsek.

Berita Terkait