Binmas

Melalui Nobar Piala Dunia, Kapolres Grobogan Ajak Warga Sukseskan Asian Games 2018

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Grobogan – Polres Grobogan mengggelar Nonton bareng piala final Piala Dunia 2018 antara Prancis versus Kroasia, Minggu (15/7/2018), di halaman Mapolres.

Selain dihadiri Ratusan warga sekitar serta komunitas motor, Kapolres Grobogan, AKBP Choiron, dan jajaran Polres tampak hadir dalam gelaran nobar tersebut. Disela-sela waktu istirahat, AKBP. Choiron, menyempatkan diri menyampaikan sosialisasi Asean Games yang akan dihelat di Palembang, Jakarta, Jawa Barat dan Banten.

“Sebentar lagi kita juga akan menghadapi gelaran bergengsi yaitu Asean Games 2018 di Palembang. Jadi kenapa Grobogan harus siap juga, karena tempat kita akan menjadi salah satu tempat diambilnya obor Asian Games di Mrapen,” ujarnya.

Warga Grobogan, kata Kapolres diminta untuk siap dan menyukseskan Asean Games di Palembang. “Kita sama-sama sukseskan acara itu, karena sejak digelar sampai saat ini, baru kali kedua ini diselenggarakan di Indonesia,” kata Kapolres.

Berita Terkait