Polairud

Polair Brebes Himbau Nakoda dan Pengunjung Wisata Waspada Terhadap Situasi Cuaca

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Brebes – Satuan Polisi Perairan Polres Brebes Polda Jawa Tengah memberikn himbauan kepada nakoda perahu dan para pengunjung wisata di dermaga perahu obyek wisata Hutan Mangrouve Pandansari Brebes agar waspada dengan kondisi cuaca serta utamakan keselamatan dilaut dengan menggunakan life jaket, Sabtu (14/7/2018)

Kecepatan angin di wilayah perairan dan pantai kabupaten Brebes hari ini mencapai 18 – 25 km/jam serta tinggi gelombang mencapai 0,5- 1 m,sehingga sangat berbahaya bagi para pengguna jasa transportasi laut bahkan perahu wisatapun akan mengalami kesulitan saat hendak menepi di dermaga dikarenakan kencangnya angin dan derasnya gelombang.

Sementara itu Kasat Polair AKP Parimin mengatakan sesuai dengan Peraturan Menteri perhubungan PM No.37 Tahun 2015 tentang setandar pelayanan angkutan laut bahwa diatas kapal/perahu harus memenuhi persyaratan tersedianya fasilitas keselamatan, keamanan dan ketertiban serta peralatan danpendukung kemanan.

“Untuk menjamin terpenuhinya keselamatan dilaut maka diharapkan adanya kepatuhan baik regulator,operator perahu/kapal,dan pengguna jasa transportasi laut serta keperdulian antar sesama akan menjaga keselamatan di laut agar tercipta situasi yang aman dan nyaman,“ kata AKP Parimin. (Pid Polair)

Berita Terkait