Binkam

Meriah, Puluhan Karangan Bunga Ucapan HUT Bhayangkara Hiasi Mapolres Banyumas

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Banyumas – Dalam rangka memperingat HUT Bhayangkara ke-72 Polres Banyumas dibanjiri karangan bunga ucapan selamat ulang tahun Bhayangkara ke-72 dari masyarakat dan instansi, Minggu (1/7/2018).

Puluhan karangan bungan Ucapan Dirgahayu HUT Bhayangkara ke-72 datang dari instansi dan masyarakat Kab. Banyumas tersebut tertata berjajar rapi indah menghiasi area halaman depan Polres Banyumas.

Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun, S.I.K melalui Kasubag Humas Polres Banyumas AKP Sukiyah, S.H mengatakan, Kapolres Banyumas mengucapkan terima kasih atas ucapan yang telah diberikan masyarakat dan Instansi dan berbagai pihak kepada Polri. Semoga do’a dan ucapan yang diberikan dapat memotivasi anggota Polri, serta Polri semakin Berjaya sukses dan dipercaya serta di cintai oleh masyarakat.

Bukan hanya satu atau dua tetapi ada puluhan karangan bunga yang sampai saat ini terpampang berderet menghiasi halaman/area Mapolres Banyumas. Hal tersebut adalah salah satu bentuk solidaritas aperesiasi antar instansi dan kepercayaan yang diberikan masyarakat terhadap Polisi.

Karangan bunga tersebut datang dari beberapa instansi, mulai dari Forkopimda, perbankan, Perguruan Tinggi, perusahaan, ormas dan perorangan hingga masyarakat Kabupaten Banyumas.

(PID Promoter Humas Polres Banyumas)

Berita Terkait