Binkam

Sinergitas Polri dan TNI di Cilacap, Kapolres, Dandim dan Danlanal Cek Kesiapan TPS

Tribratanews.jateng.polri.go.id, cilacap – Sinergitas Polri dan TNI dalam mengamankan Pilkada 2018 terlihat nyata di wilayah hukum Polres Cilacap.

Kapolres Cilacap AKBP Djoko Julianto, S.I.K., M.H., Danlanal Cilacap Kolonel Laut Agus Prabowo, dan Dandim 0703 Cilacap Letkol Inf. Yudi Purwanto kompak mengecekan kesiapan personil yang melaksanakan pengamanan di TPS wilayah Kabupaten Cilacap Selasa Sore (26/6/2018).

Kapolres Cilacap bersama rombongan menuju TPS 020, 025, dan 023 di Desa Gumilir, Kecamatan Cilacap Utara.
Didampingi Kapolsek Cilacap Utara AKP Made Artana, Kapolres memastikan anggotanya yang ditugaskan di TPS sudah berada di lokasi melaksanakan pengamaman.

Setelah usai mengecek TPS yang ada di Kecamatan Cilacap Utara, Kapolres bersama rombongan bergerak menuju TPS 05 dan TPS 010 Kecamatan Kroya.

Pada kesempatan tersebut juga AKBP Djoko Julianto beserta rombongan menyaksikan serah terima logistik pemilu dari PPS Kroya kepada panitia TPS di Karangmangu Kecamatan Kroya.

“ Tetap jaga netralitas anggota Polri-TNI, serta laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, ” pesan Kapolres Cilacap kepada anggota pengamanan TPS.

Penulis : Humas Polres Cilacap

Berita Terkait