Tribratanews.jateng.polri.go.id, Salatiga – di Pos Pengamanan Exit Tol Salatiga telah di laksanakan kegiatan analisa dan evaluasi pelaksanaan Jalur kelancaran lalulintas arus mudik 2018 untuk wilayah Kabupaten Semarang, Kota Salatiga dan Kabupaten Boyolali, Selasa (12/6/2018).
Kegiatan anev ini dipimpin Karops Polda Jateng Kombes Pol Drs Hariyanto, SH, MM, dan dihadiri pejabat – pejabat Polri jajaran Polda Jawa Tengah ( Dirintelkam Polda Jateng, Dir Sabhara Polda Jateng, Kapolres Salatiga, Kapolres Semarang , Kapolres Boyolali, Wadir Lantas Polda Jateng ), Pimpinan Jasa Marga, Pimpinan Trans Marga Jateng dan sekitar 35 orang tamu undangan.
Dalam kesempatan tersebut Karoops Polda Jateng menyampaikan beberapa hal yang intinya : Memohon maaf atas ketidakhadiran Kapolda.
Kapolda mengharapkan adanya evaluasi terkait jalan tol fungsional Salatiga – Kartasura, permasalahan di tanjakan kenteng yang menjadi viral negatif harus diantisipasi dan akan dilakukan pengecekan langsung serta dijadikan atensi karena antusias masyarakat untuk mencoba jalur tersebut sehingga perlu kerja sama antara Polres Semarang, Boyolali dan salatiga.
Selain itu Karo Ops juga melarang menempatkan personil untuk beristrahat di tempat yang tidak memadai , dan akan memaksimalkan anggota dalam pengamanan mudik serta alat bantu lalu lintas untuk di kerahkan secara maksimal dalam ops ketupat candi, serta harus ada pengaturan dan disiplin dalam tugas mengingat perhatian pimpinan yang cukup tinggi.
Karo Ops menegaskan Polri siap mengamankan pembukaan jalur fungsional selama 24 jam dengan penempatan anggota di pos dan penggal penggal jalan jalur kali kenteng.
Kapolres Salatiga menyampaikan beberapa hal terkait pengamanan arus mudik maupun arus balik selalu siap berkoordinasi dengan para kapolres jajaran bila nanti adanya krodit kami akan laksanakan contra flow seperti tahun lalu, kalau di kali kenteng di tutup jam 17.00 WIB maka otomatis semua arus lalu lintas akan di alihkan menuju Cengek Tingkir sehingga akan memperlambat kelancarnya arus lalu lintas, Salatiga mempunyai tiga jalur utama dalam pelaksanaan arus mudik maupun balik sehingga siap mengamankan dan memperlancar arus lau lintas dalam arus mudik maupun arus balik.
Penyampaian Kapolres Semarang masih adanya penumpuk sampai di rest area Koripan karena adanya rasa penasaran untuk melihat jalur kali kenteng, adanya sedikit kendala pada saat turun adanya jembatan yang terbuat dari plat besi hal ini menghambat arus mudik, serta masih di dapati adanya kurang mahirnya dalam membawa kendaraan serta kendaraan yang sudah tidak laik jalan.
Kegiatan ditutup setelah penyampaian Kapolres Boyolali yang intinya Untuk wilayah Boyolali hal semacam ini sudah di laksanakan dengan rutin oleh anggota dalam Pelaksanaan tugas sehari – hari dengan selalu Koordinasi bersama Kapolres Semarang dan Kapolres Salatiga.
( Humas Polres Salatiga Polda Jateng )