BinkamBinmasHeadline

Polda Jateng Peduli Korban Banjir Rob Pekalongan

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Pekalongan Kota – Kepala Kepolisian Daerah Jawa Tengah Irjen Pol Drs. Condro Kirono, M.M., M.Hum berkunjung sekaligus penyerahan bantuan sembako di Gor Jatayu Kota Pekalongan kepada korban bencana Banjir Rob wilayah Kota Pekalongan dan Kabupaten Pekalongan, Senin (28/5).

Acara tersebut dihadiri Forkopimda Kota Pekalongan, Forkopimda Kabupaten Pekalongan, Para Kapolres Exs Polwil Pekalongan, Sekda Kota Pekalongan, Sekda Kabupaten Pekalongan, Sejumlah Ketua SKPD Kota Pekalongan dan Kabupaten Pekalongan.

Dalam sambutan, Kapolda Jateng menyampaikan bahwa Polda Jateng beserta jajaran menyampaikan rasa prihatin yang mendalam terhadap para korban bencana banjir rob yang terjadi di wilayah Pantai utara Provinsi Jateng khususnya masyarakat Kota Pekalongan dan Kab Pekalongan yang terjadi setiap tahun.

“Penyerahkan bantuan Sembako kepada para korban bencana banjir rob ini adalah dalam rangka meringankan penderitaan masyarakat ditengah suasana bulan ramadhan,” tutur Kapolda.

Polda Jateng bersama jajaran pemerintahan Propinsi Jateng dan Jajaran Pemkot Pekalongan dan Kabupaten Pekalongan serta pihak swasta ini dalam upaya membantu meringankan beban masyarakat akibat banjir rob.

Selanjutnya Kapolda Jateng didampingi Walikota dan bupati Pekalongan serta PJU Polda
melaksanakan pengecekan dan pemantauan lokasi bencana banjir rob yang ada di sekitar Kecamatan Pekalongan utara, Mapolsek Pekalongan Utara serta Pengungsi di Kelurahan Tegaldowo Kecamatan Tirto Kabupaten Pekalongan.

PID Bidhumas Polda Jateng

Berita Terkait