Binmas

Warkop Binmas, Kapolres Kudus Sosialisasikan Operasi Patuh Candi 2018

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Kudus – Masih bertemakan tentang ajakan Pilkada 2018 yang damai, Polres Kudus melalui Sat Binmas kembali menggelar Warkop Binmas di rumah HJ Lilik Ekowati Kepala Desa Soco Kecamatan Dawe Kudus, Selasa ( 24/4).

Kegiatan yang bertemakan ” Kemitraan Polri Dan Masyarakat Dalam Wujudkan Pilkada Serentak 2018 Yang Aman, Damai Dan Kondusif”, dihadiri langsung Kapolres Kudus AKBP Agusman Gurning, SIK,M.H beserta PJU Polres Kudus, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta warga masyarakat Dawe tersebut berlangsung dengan suasana santai, Kapolres Kudus beserta warga menikmati kopi bareng sembari menyampaikan pesan Kamtibmas guna mensukseskan Pilkada serentak 2018.

Sebelum acar sambutan, Kapolres berkesempatan memberikan hadiah kepada pemenang lomba pos kamling dan tetek kamling.

Dalam sambutannya, Kapolres Kudus mengungkapkan, agar masyarakat selalu mentaati peraturan lalu lintas, apalagi mulai tanggal 26 April sampai 9 Mei 2018 akan adanya Operasi Patuh 2018.

“Selalu gunakan helm, apabila pergi rombongan mau besuk warga ke Rumah Sakit atau hadiri acara hajatan gunakan KBM pribadi atau angkot, jangan menggunakan truk bak terbuka,” ujarnya

“Jaga kesehatan diri sendiri dan keluarga, karena mayoritas warga Dawe banyak yang merantau, data dari Dinas Kesehatan Kudus, Warga Kudus ada yang terindeksi virus HIV,” ungkapnya

Lanjut Kapolres, saat ini rangkaian Pilkada Kudus sudah menginjak masa kampanye terbuka, Kami berharap masyarakat selalu menjaga kondusifitas wilayahnya selama Pilkada 2018.

“Jangan terprovokasi berita hoax apalagi menyebarkannya, gunakanlah sosial media yang baik dan bijak,” pungkasnya

Selesai memberikan sambutan, Kapolres Kudus adakan tanya jawab dengan warga terkait segala permasalahan yang ada dimasyarakat dan Kapolres memberikan kenang-kenangan kepada Kepala Desa dan para tokoh agama dan masyarakat.

Berita Terkait