Saat Rapat Bintek di Aula KPU, Kabag Ops Polres Salatiga Sampaikan Paparannya

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Salatiga – Kabag Ops Polres Salatiga Kompol Sairi, SH memimpin pelaksanaan Rapat Bimbingan Tekhnis (Bintek) Terpadu Perhitungan Suara pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jateng 2018 bidang Keamanan, di Aula Kantor KPU Kota Salatiga yang dihadiri Ketua KPU Dra Putnawati MSi bersama seluruh Komisioner, Ketua Panwaslu Agung Ari Mursito, Ketua PPK/PPS se Kota Salatiga lebih kurang tiga puluh orang, pada hari Selasa (24/4/2018).

Kabag Ops Polres Salatiga Kompol Sairi SH, menyampaikan tentang kesiapan Jajaran Polres Salatiga tentang pengamanan khususnya pada tahap pemungutan dan penghitungan suara PemilihanGubernur dan Wakil Gubernur Jateng 2018.

Sedangkang Ketua Panwaslu Agung Ari Mursito menyatakan bahwa seluruh Anggota Panwas akan melaksanakan tugas Pengawasan Pilkada agar tidak terjadi pelanggaran dalm bentuk apapun.

Ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Yimmy Kurniawan menegaskan bahwa Tahap paling krusial setiap pelaksanaan Pilkada adalah pada saat penghitungan suara, untuk itu pada tahap tersebut akan dikerahkan seluruh potensi yang ada untuk melaksanakan pengamanan, ditegaskan pula bahwa Polri akan menjunjung tinggi netralitasnya.

(Humas Polres Salatiga Polda Jateng)

Exit mobile version