Tribratanews.jateng.polri.go.id, Pekalongan – Kegiatan Donor Darah dalam rangka Ulang Tahun Bank Jateng ke 55 yang diselenggararakan Bank Jateng Cabang Batang mengundang Instansi di Wilayah Batang dan Pekalongan tak terkecuali dari Brimob Pekalongan, Kamis (5/4/2018).
Personel Kompi 1 Yon B Pelopor dipimpin Aiptu Sajiyo turut berpartisipasi untuk donor darah, bahkan beberapa anggota dengan sukarela mendaftarkan diri ingin mendonorkan darahnya, disamping sangat bermanfaat bagi yang membutuhkan juga baik untuk kesehatan bila dilaksanakan secara rutin sesuai dengan prosedur medis yang sudah ditentukan.
Pelaksanaan donor darah sendiri yang juga dihadiri dari beberapa Instansi termasuk dari TNI Kodim Batang dihibur dengan adanya panggung organ tunggal sebagai wujud terima kasih atas partisipasinya dan diberikan bingkisan dari Bank Jateng.
Kepala Bank Jateng Cabang Batang, Bapak Suprojo mengharapkan kegiatan donor darah semacam ini akan terus diadakan secara rutin karena kebutuhan darah sekarang ini cenderung meningkat sedangkan stok darah di PMI kekurangan, jadi akan sangat bermanfaat untuk saudara-saudara kita yang sedang membutuhkan.@kie 1 yon b por
PID Satbrimob Polda Jateng